Cobain Shabu-Shabu JPot

Nahh kali ini gw cobain masakan sehat...Shabu-shabu alias rebus-rebus di Mall Vivo City di daerah Harbour Front, Singapore. Resto ini kembali dipernalkan oleh sahabat gw dan keluarga, katanya tempat iniadalah favorite nya keluarga dia juga. Di resti ini ada satu keunikan resto shabu-shabu ini, semua bumbu nya kita racik sendiri di tempat terpisah. jadi begitu kita duduk di sofa nya, kita melipir dulu kebagian lain untuk meracik bumbu, ada seledri, bawang putih, lobak, daun bawang, cabai, bumbu kacang, dan beberapa bumbu lainnya . Nah di JPot ini shabu-shabu nya disajikan dalam 2 jenis kuah, kuah biasa (bening) atau kuah Tom Yam. katanya favorite nya adalah kuah Tom Yam.

Pas lo order menu yang akan direbus lo disajikan menu seperti menu di resto sushi, ada paket-paket nya bisa di order satu-satu juga. Waktu itu gw pesen banyak sayuran untuk direbus...trus beberapa baso ikan (hand made lho)...siomay, beberapa potong ikan, daging, dan beberapa jenis jamur. Nah setelah panci beasr yang ada didepan kita siap dan panas, mulailah kita masukan semua materi nya...wahhh aroma nya sangat menggoda. Sedikit tips, karena makanan nya enak dan porsinya besar-besar, mendingan jangan makan nasi banyak...jadi ga cepet kenyang.

JPot Steambot
1 HarbourFront Walk #01-53 VivoCity
Tel: 62733536
Fax:63768248
www.jpot.com.sg

Tidak ada komentar:

Posting Komentar