Esemka Naik Daun

Ini dia terobosan otomotif anak negeri diawal tahun 2012 ini, Esemka Rajawali nama mobil ini, produksi rakitan dari anak-anak SMK Negeri 2 Surakarta dan SMK Warga Solo. Mobil berbasis mesin KIA Timor ini nejadi sorotan beberapa media nasional saat ini, karena hari ini (03/01) Walikota Solo Joko Widodo atau yang biasa dipanggil Jokowi ini memutuskan untuk menggunakan mobil ini sebagai kendaraan sehari-hari nya ke kantor. Mobil yang katanya mampu mengahsilkan 105 tenaga kuda pada putaran mesin 5.500 rpm ini punya kapasitas 7 penumpang dan dilengkapi power window, AC dual zone, power steering, central lock, sistem audio dengan CD, dan ada sensor parkir nya lho. Esemka Rajawali udah punya memiliki agen tunggal pemegang merek (ATPM) namanya PT Solo Manufaktur Kreasi. Harga satu unit mobil nasional ini hanya Rp75 juta.

Kaya nya seluruh instansi pemerintah bisa pakai mobil ini sebagai kendaraan wajib operasional nya, selain bisa menghemat, ini lebih mendekatkan diri dengan rakyat. Berminat beli...??

Ini daftar mobil nasional yang pernah ada di Indonesia:

Bakrie Beta 1994 gagal, Maleo 1996 gagal, Timor 1995 stop poduksi, Bimantara 1995 stop produksi, Kancil 2003 tidak ada peminat, texmaco macan 2001 bangkrut, Gang Car 2000 PT DI bermasalah, Marlip 2001 masih produksi, Arina 2003 masih riset, Tawon 2008-2010 akan datang, Komodo 2009 akan datang, GEA 2008 akan datang, Esemka Digdaya 2010 riset, Esemka Rajawali 2010 sedang dipasarkan, Texmaco Perkasa 2000 dipake TNI, Nuri proses jual (sumber koran tempo 5 jan 2012)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar