[Event] Pagelaran Seni Jakarta Biennale


Sebagai penikmat seni, akhir pekan lalu saya menyempatkan diri untuk mengunjungi Jakarta Biennale 2017 yang mulai digelar di Gudang Sarinah Ekosistem pada Sabtu, 4 November 2017. Dengan mengusung tema 'Jiwa' Jakarta Biennale 2017 kali ini banyak menampikan berbagai seni yang menggambarkan persoalan urban Ibu Kota beserta kompleksitas permasalahan yang ada. Banyak karya seni yang cukup membuat saya berpikir lama untuk mengartikan nya, tapi akhir nya bisa teratasi dengan beberapa penjelasan yang tertera di dekat karya seni tersebut



Jika dilihat dari list event Jakarta Biennale 2017 pemeran seni di Gudang Sarinah ini menampilkan 51 seniman Indonesia dan mancanegara. Material-material utama untuk membuat karya seni pun yang dipilih dari bahan-bahan yang akan bikin kita tekjub dan akan sangat menghargai, seperti abu, air, batu, ranting pohon, kertas, gelas, ember. Materi-materi ini digunakan sebagai elemen yang tidak hanya simbolik atau memberi napas puitis, tapi juga mengisyaratkan emosi dari seniman nya.















Tidak ada komentar:

Posting Komentar