[RESTO] KOPIKINA Home Roestery Antara Kopi dan Foto


Jakarta Beberapa waktu lalu saya akhir ya memenuhi undangan sahabat saya untuk berkunjung ke kedai kopi di kawasan Tebet, Jakarta Timur. Saya bukanlah penikmat sejati kopi.

Tapi ketika saya ketempat ini ini saya merasakan ambience kedai kopi ini sangat mendorong saya untuk mencoba menikmati suasana disini.  Nama kedai kopi ini adalah 'Kopi Kina".

Kopi Kina artinya Kopi Indonesia, kata “Kina”, bukan obat Malaria ya. Kedai Kopi Kina merepresentasikan hampir seluruh kopi yang ada di Indonesia. Ada 60 jenis kopi dari origin berbeda di seluruh Indonesia menjadi koleksi menu kedai ini. Cornelius Swangga adalah pemilik nya dan saya berkesempatan ngobrol.





Memang kedai ini di design dengan sangat simple perpaduan antara minimalis dan jadul membuat tempat ini sulit untuk ditinggalkan ketika kita sudah masuk dan duduk di pojokan kedai ini yang ada sofa nya.


Pernak-pernik kamera jadul menyita perhatian saya untuk mendekat dan ternyata Swangga hobi fotografi banyak hasil karya nya di pajang di kedai ini. Ada juga gramophone dan susunan sound sistem jadul yang menjadi hiasan yang menarik.



Tidak tertinggal juga alat memasak kopi yang berada di pojokan kedai ini menambah kesan "coffee house" kedai ini. Susunan botol berisikan biji kopi pun menambah seru nya kedai ini untuk dikunjungi. Seperti Museum Kopi hahaha....tapi sayang aroma kopi nya kalah dengan asam rokok para pengunjung.




 Dari sisi harga, sangat ramah untuk dompet. Bagi para penikmat kopi sejati tempat yang cozy, homy dan dingin  ini saya rekomendasikan.   

Kopi Kina 
Alamat : Jl. H. Abudllah Syafi’ie no.1, Jakarta
Jam buka : 16.00 – 02.00
Range harga : 15 – 50 ribuan
Smoking area : Ada
Twitter : @kopikina

Tidak ada komentar:

Posting Komentar