[TRAVELING] Menikmati Indahnya Nami Island

Setelah kenyang makan udon dan kimchi di pagi hari, perjalanan dilanjutkan menuju Nami Island. Nami Island atau Pulau Nami  diambil dari nama salah satu pahlawan Korea Selatan, yaitu Jenderal Nami. Makam sang jenderal juga berada di pulau ini. Buat yang suka film korea nama pulau ini pasti kenal karena sering digunakan untuk shooting serial drama “Winter Sonata”.

Saat saya sampai di pulau tempat penyebrangan menuju Pulau Nami, saya kembali makan ala Korea Daging Panggang nah ini lebih mantaaffff makanan nya. sebelum menuju pulau Nami perut harus kenyang dulu hehe.

Saat tiba di Nami saya disambut dengan pintu gerbang yang megah, pulau dengan pohon-pohonnya yang khas memang terlihat sangat indah dan romantis, terletak di area Bendungan Cheongpyeong, di wilayah Chuncheon-si, Gangwon-do. Pulau mungil berdiameter 6 kilometer dan luas area sekitar 460.000 m2 ini. Yang katanya kalo di lihat dari sateli bentuk nya seperti mangkok.


Wajib foto di dekat pohon Cherry Blossom ini sebelum ke Nami Island
Pada saat sampai di penyebrangan bus wisata wajibmemarkir kendaraan nya di tempat khusus yang sudah disediakan. Suhu saat saya sampai di tempat penyeberangan kurang lebih 10 derajat hingga 12 derajat celcius. Dan setelah kita beli tiket,kita wajib antri di tempat yang sudah disediakan untuk masuk ke kapal penyeberangan. Dan kita tidak boleh mengantri diluar tempat yang sudah disediakan.


Suasana saat menyeberang ke Nami Island

Saat di Kapal, kita disediakan dua zone untuk berdiri, bisa di luar antara lain di dek bawah dan dek atas kapal. Saran gw cari posisi yang bagus di dek atas kapal. View nya lebih keren dan bebas menikmati pemandangan sekitar. Ya tapi akan sulit untuk selfie karena kapal nya penuh hehe. Kapan yang dihias bendera beberapa negara ini akan menempuh perjalanan sekitar 15 menit untuk menuju ke Nami Island.

Suasana di atas dek kapal
Setelah merapat, para penumpang akan turun dan bergerombol seuai dengan rombongan nya masing-masing. Rata-rata wisatawan disini akan berjalan sendiri-sendiri bersama teman di bandingan dengan yang bergerombol lebh dr 10 orang. Dan banyak sekali spot dan moment-moment foto yang ada di Nami island ini, sayang terlalu rame. Tapi ga menurunkan semangat saya untuk foto yang keren-keren:

Suasana di dermaga sandar Pulau Nami


Hiasan balon putih
Salah satu bangunan di lokasi


Salah satu spot fav saya, sayang terlalu rame
 


Salah satu Penjual Bakpao di Nami Island





Tidak ada komentar:

Posting Komentar