Buat para penyuka gadget terutama yang fanatik dengan produk Apple, sebentar lagi akan kedatangan generasi terbaru dari iPad, yaitu Ipad 3 atau iPad HD. Katanya ada beberapa komponen baru didalam nya seperti memakai prosesor new quad-core A5X yang dinyatakan lebih cepat dibanding prosesor sebelumnya, trus katanya kualitas gambarnya berkualitas HD dengan retina display 2048 x 1536 pixels, serta kamera 5MP dengan auto-exposure dan auto-focus.
iPad 3 katanya akan didukung oleh jaringan konektivitas baru namanya LTE, selain 3G + WiFi dan WiFi.iPad baru ini juga akan memakai OS yang baru yaitu iOS 5.1. yang palign seru katanya adanya aplikasi asisten pribadi-Siri yang bisa digunakan dengan layanan suara (voice command) seperti yang ada di iPhone 4S.
Kaya nya menarik yah...tapi harga nya berapa yah? perkiraan gw sih bisa sampai lebih dari Rp 10 juta untuk versi yang terlengkap nya....hayoo yang fanatik iPad siap2 yah, jual murah iPad lama yah? hehe
Disitus resmi nya Apple, untuk new iPad yang Wi-Fi models akan ada dalam warna hitam dan putih seperti yang sudah ada sebelumnya di Amerika akan mulai di jual pada tanggal 16 Maret mendatang dengan harga $499 (US) untuk kapasitas 16GB, $599 (US) untuk kapasitas 32GB, dan $699 (US) untuk kapasitas 64GB .
Kalo untuk iPad Wi-Fi + 4G harganya $629 (US) untuk kapasitas 16GB , $729 (US) untuk kapasitas 32GB and $829 (US) untuk kapasitas 64GB. iPad juga akan segera hadir dibeberapa negara seperti Australia, Canada, France, Germany, Hong Kong, Japan, Puerto Rico, Singapore, Switzerland, UK dan US Virgin Islands pada 16 Maret.
Indonesia kapan yah?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar